Nama :
Nisa Indriani
No. Reg : 1445115216
Manajemen
Pendidikan nonreg 2011
Nama bisnis yang mungkin
akan saya buat adalah Educations Smart
Center (ESC) bimbel, bisnis ini bergerak dibidang jasa pendidikan tepatnya
dibidang bimbingan belajar, seperti yang diketahui sudah banyak lembaga bimbel
diluar sana tapi lembaga bimbel ESC ini memiliki ciri yang berbeda, dengan
menggunakan segmentasi pasar melalui empat pendekatan yaitu demografis,
geografis, psikografis, dan behavioristik serta untuk target sendiri dengan
menggunakan pendekatan concetrated
marketing. Pendekatan tersebut akan diaplikasikan pertama dari segi
geografis kita akan melihat tempat yang strategis untuk berdirinya lembaga
bimbel ini, karena ini lembaga bimbel yang masih baru maka untuk saat ini
lembaga bimbel ini akan berdiri didaerah Jakarta, tepatnya daerah Jakarta Selatan
mungkin kedepannya jika sudah ada kemajuan akan didikan didaerah lain, memilih
daerah Jakarta Selatan karena perkembangan daerah tersebut cukup baik, banyak
juga sekolah-sekolah bagus didareah tersebut, tapi kita akan tetap melakukan
analisis lingkungan telebih utuk tempatnya, bimbel ini akan didirikan dilokasi
yang mudah diakses khususnya dengan transportasi apa pun. Lalu untuk dari segi
demografisnya, untuk saat ini target bimbel ESC untuk siswa SD dan SMP.
Dari aspek psikografisnya
sendiri bimbel ini masuk untuk semua kalangan karena biaya nya yang terjangkau
tapi tetap memberikan pelayanan yang terbaik, mulai dari manajemen lembaga
bimbelnya, tenaga pengajar yang minimal S1 dan sudah memiliki pengalaman, dan
serta fasilitas yang cukup guna menunjang proses pembelajaran seperti ruang
kelas, LCD, AC ruangan serta wifi, dan dari segi behavioristik sendiri
bagaimana kita sebagai pengelola bimbel membuat masyarakat tertarik terhadap kelebihan
dari tempat bimbel ini. Untuk concetrated
marketing tempat bimbel ini memfokuskan sesuai dengan program-program
pembelajaran yang sudah ada, sesuai dengan target, visi, dan tujuan dari tempat
bimbel ini. Bimbel ini akan menawarkan proses pembelajaran yang menarik, sebelum
dimulainya proses pembelajaran akan diadakan ice breaking (pemanasan) agar murid-murid tetap semangat dalam
mengikuti proses pembelajaran karena durasi pembelajaran 2 jam 30 menit setiap
pertemuan, dan pertemuan dilakukan 3 kali dalam seminggu. Selama proses
pembelajaran, setelah diberi penjelasan, maka tenaga pengajar akan memberikan games yang berkaitan dengan materi
pembelajaran hal tersebut ditujukan untuk mengurangi kejenuhan siswa, jam
istirahat juga ada selama 20 menit.
Setiap 2 atau 3 bulan sekali
mungkin akan diakadakan pembelajaran outdoor
atau jika memungkinkan diakadakan study
tour ketempat-tempat yang berkaitan
dengan pembelajaran seperti museum dan sebagainya, karena siswa juga harus
mengetahui dunia luar, untuk study tour mungkin
akan dikenakan sedikit biaya untuk transportasi, tapi ada siswa yang tidak bisa
mengikuti kegiatan study tour tidak masalah. Dibimbel ini juga ada sesi konsultasi,
sesi konsultasi ditujukan kepada siswa yang mungkin masih kurang paham dengan
materi yang diajarkan, atau menghadapi kendala selama proses pembelajaran, maka
siswa dapat membicarakan disesi konsultasi karena tenaga pengajar siap untuk
membantu siswa. Promosi yang dilakukan lembaga bimbel ini pun beragam, bisa
jadi pergi kesekolah-sekolah karena sebelumnya kita harus membangun link agar
lebih mudah serta promosi dilakukan melalui media sosial seperti website,
facebook, twitter, dan sebagainya.
Saya rasa bisnis bimbel ini
akan berkembang karena, dijaman sekarang ini sangat dibutuhkan lembaga bimbel
seperti ini, mungkin banyak lembaga bimbel lain tapi kita harus memiliki ciri
yang membedakan dengan bimbel lainnya. Maka kita harus memiliki target misalnya
nilai siswa disekolah meningkat karena kita akan mendata nilai setiap siswa
serta dilihat ada kemajuan atau tidak, jika tidak mungkin kita akan melakukan
pendekatan terhadap siswa tersebut dan bertanya apa kendala yang dihadapi
sehingga nilainya tidak meningkat, tidak
hanya penawaran tapi dalam bentuk nyata karena bimbel ini membantu generasi masa
depan bangsa agar sukses dan berprestasi karena itu merupakan salah satu visi
dan tujuan dari ESC.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar